Selasa, 12 Juni 2012

Kata-kata Penggerak Jiwa


Aku bersyukur dapat menarikan lagi jari-jemari ini diatas papan ajaib. Baru saja aku berkumpul dengan pemuda-pemuda karang taruna. Aku kagum dengan semangat sosial mereka yang menggebu-gebu. Semangat seperti itu sudah jarang aku temukan di era ini. Aku mengmbil posisi sebagai oposan di kelompok itu. Hal ini aku lakukan untuk mengimbangi jalannya organisasi. Langsung ke tujuan saja, saya akan menampilkan patahan kata-kata yang menggebrak jiwa saya sebagai pemuda muslim dari kelurga petani.
Tidaklah kalian saksikan bahwa kebenaran sudah tidak lagi diamalkan dan kebtilan tidak segera dicegah ? Maka hendaknya seseorang mukmin lebih suka berjumpa dengan Allah (syahid)” Imam Husein bin Ali bin Abi Thalib
“Kini mereka telah mengkhianati perjuangannya sendiri . Kita generasi muda ditugaskan untukmembrantas generasi tua yang mengacau” Soe Hok Gie
“Dikatakan bahwa seseorang belum benar-benar mengenal suatu negara. Seblum ia pernah berada dalam penjara di negara itu. Seorang negara jangan dinilai dari cara memperlakukan warganya yang paling tinggi. Tetapi bagaimana negara itu memperlakukan warganya yang paling rendah” Nelson Mandela
“Dunia penuh dengan ketidak adilan dan mereka yang memperoleh keuntungan dari ketidak adilan itu juga berwenang memberikan ganjaran serta hukuman. Ganjaran didapatkan oleh mereka yang bisa menemukan dalih-dalih yang pintar yang mendukung ketidakadilan dan hukuman didapatkan oleh mereka yang mencoba menghasilkan ketidak adilan tersebut” Betrand Russel
“.... Teman adalah orang yang menerima anda dalam keadaan yang terburuk tetapi memberi anda inspirasi untuk menjadi orang yang lebih baik” Goethe
“ Rasa baik dan jahat tergantung pada pendapat kita mengenai hal itu” Michel de Montaigne
“ Seseorang haruslah dipandang baik jika ia berbahagia. Berkembang, penyayang dan senang kalau orang-orang lain berbahagia. Jika moralitas demikia yang berlaku. Benerpa dosa kecil tidaklah perlu diributkan” Betrand Russel
“Lebih baik orang yang imannya kecil tapi baik moralnya. Daripada orang yang imannya besar tapi bejat” Sidney Hook
“Yang pantas diperhatikan dari riwayat seorang penguasa bukanlahsemua hal yang telah dikerjakannya, Melainkan hanyalah yang telah dilakukan dan pantas diriwayatkan untuk masa depan” Volteire
“Kau belum cukup belajar dan berlatih adil sampai adil itu menjadi watakmu “ Paramoedya Ananta Toer, Anak Semua Bangsa
“ Orang yang diam ketika menykasikan keburukan adalah setan bisu” Rasululloh SAW
“ Barangsiapa di waktu pagi berniat membela orang yang teraniaya dan memenuhi kebutuhan seorang muslim, baginya ganjaran seperti ganjaran haji mabrur. Hamba yang paling dicintai Allah ialah yang paling bermanfaat buat manusia. Seutama-utamanya amal ialah memasukan rasa bahagia pada hati orang beriman melepaskan lapar, membebaskan kesulitan atau membayarkan hutang” Hadist Riwayat ath-Thabrani
“ Barangsiapa berjalan untuk memenuhi keperluan saudaranya pada suatu saat di siang hari atau malam hari, Ia berhasil memenuhinya atau tidak berhasil itu lebih baik baginya daripada itikaf dua bulan” Hadist Riwayat al-Hakim  dan ath-Thabrani
“ Dengan kekayaan tanah asing adalah negeri sendiri, Sedang dengan kemiskinan bahkan tanah sendiri menjadi negeri yang asing “ Imam Ali
“ Barangsiapa membebaskan seorang mukmin dari kesusahannya atau menolong orang yang teraniaya, Allah berikan padanya 73 ampunan” Hadist Riwayat Ibnu Hibban
“Allah telah menentukan rezeki orang miskin dalam kekayaan orang kaya. Akibatnya, bilamana seorang miskin tetap lapar  Adalah itu karena beberpa orang kaya telah menolak (tanggung-jawabnya) Allah akan menanyainya hal itu” Imam Ali
“ Sesungguhnya yang termasuk jihad besar ialah berkata benar kepada penguasa yang zalim”Rasululloh SAW
“ Salah satu penyakit teoritis di Dunia Islam yang paling berat pada umumnya, Adalah bahwa orang lebih memahami Islam sebagai identitas daripada sebgai kebenaran” Abdul Karim Soroush
“ Merasa kasihan tanpa berbuat sesuatu adalah suatu kemewahan yang tak berguna. Kalau benar perasaan itu murni, orang harus membantunya, apakah Dengan pikiran, perbuatan atau pertolongan” Pramoedya Ananta Toer
“Barangsiapa telah menyadarkan orang yang telah sesat Lebih baik dari pada duduk-duduk dengan orang beriman” Naguib Mahfous, Lorong Hidup
“Demi Allah aku berjanji bahwa kalian tidak akan mendapatkan keselamatan di hari akhir nanti, kecuali kalian bisa menghalangi kaum zalim untuk berbuat zalim” Hadist Nabi
“Orang yang berkerja keras untuk membantu janda dan orang mukmin adalh seperti pejuang di jalan Allah atau (aku kira ia berkata) seperti yang terus menerus shalat malam atau terus smenerus puasa” Hadist Riwayat Muslim
“Cukup banyak tangan yang yang menghantam sejumlah orang malang. Namun sangat jarang yang disulurkan untuk menolong” Voltaire
“Mereka mengingatkan kami bahwa perjuangan kebebasan bukan hanya Maslah mengucapkan pidato, melakukan pertemuan, menyusun resolusi-resolusi Dan mengirim utusan, tetapi bahwa perjuangan memerlukan organisasi yang sangat teratur, Tindakan masa yang militan, dan diatas segalanya memerlukan kesediaan untuk menderita dan berkorban” Nelson Mandela
“ Wahai manusia yang berdahi hitam (kareba terus-menerus sujud ) Kami kira shalatmu yang tekun tanda penolakanmu terhadap dunia dan kerinduanmu utnuk bertemu Tuhan, Namun sebaliknya, aku melihat kamu lari dari kematian. Demi kehidupan di dunia ini” Celaan Atsyar kepada Khawrij


Tidak ada komentar:

Posting Komentar